Kamis, 08 Oktober 2009

TUGAS PRAKTIK

• PERAKITAN KOMPUTER


1. Memasang mother board kedalam casing dengan cara paskan

dulu mother board terutama port – portnya seperti port PS2,

port LAN, port VGA,dll pada bagian casing yang memang

untuk tempat port – portnya dan paskan mother board dengan

tempat bautnya, lalu pasang baut sehingga mother board terpasang

dengan kuat pada casing.

2. Setelah mother board terpasang, lalu memasang kabel audio,

kabel USB, kabel Front Panel, dll pada mother board

(dipasang satu persatu dan hati – hati).

3. Memasang power supplay dengan cara paskan power supplay

pada tempatnya didalam casing dan paskan juga pada tempat

bautnya, lalu tahan power supplay agar tidak jatuh dan pasang

baut hingga power supplay terpasang dengan kuat pada casing.

Setelah power supplay terpasang hubungkan kabel power supplay

dengan mother board.

4. Memasang optical drive dengan cara masukan optical drive

pada tempatnya dorong optical drive sampai pas masuknya dan

tidak lupa paskan juga pada tempat bautnya, lalu memasang

bautnya hingga terpasang dengan kuat pada casing drive terpasang,

lalu memasang kabel – kabel yang menghubungkan optical drive

dengan power supplay juga kabel yang menghubungkan optical drive

dengan mother board (ATA). Apabila kabel – kabel tersebut

tidak dapat masuk tolong jangan dipaksakan, coba cek lagi dan

paskan kabelnya pada tempatnya.

5. Memasang Hardisk dengan cara paskan hardisk pada tempatnya

didalam casing dan paskan juga pada tempat baut – bautnya,

lalu tahan hardisk dan memasang bautnya hingga hardisk

menempel kuat pada casing atau tempatnya. Setelah hardisk

terpasang, lalu menghubungkan hardisk tersebut ke

mother board dengan kabel ATA atau SATA sesuai hardisk

memakai ata atau sata dan juga menghubungkan hardisk

dengan power supplay juga melalui kabel power supplay.

6. Memasang Ram dengan cara dua ujung pengunci pada socket

RAM dibiarkan terbuka, lalu paskan bagian Ram yang akan

dipasang ke socket tersebut kalau sudah pas tekan Ram

tersebut sampai kedua pengunci berbunyi dan otomatis pengunci

tersebut akan tertutup kembali.

7. Setelah semua komponen didalam casing terpasang dengan

baik dan benar, lalu memasang tutup casing tersebut dengan

cara paskan tutup casing sesuai tempatnya dan paskan juga

dengan tempat baut – bautnya, lalu memasng baut – bautnya

hingga casing tertutup hingga rapat.

8. Setelah casing ditutup rapih, lalu memasang kabel monitor

pada port VGA, memasang kabel keyboard + mouse pad port ps2,

memasang kabel LAN pada port LAN dll.

9. Setelah semuanya terpasang, lalu menghubungkan computer

kesumber arus listrik (Tangan dalam keadaan kering).

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | Eagle Belt Buckles